assignments1_kelas02_danaraditya

7
TUGAS 1 PERPINDAHAN MASSA Oleh: Danar Aditya S. / 1206263401 Departemen Teknik Kimia Fakultas Teknik Universitas Indonesia Depok 2014

Upload: danar-aditya

Post on 15-Jan-2016

6 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

perpindahan massa

TRANSCRIPT

Page 1: assignments1_kelas02_DanarAditya

TUGAS 1

PERPINDAHAN MASSA

Oleh:

Danar Aditya S. / 1206263401

Departemen Teknik Kimia

Fakultas Teknik Universitas Indonesia

Depok 2014

Page 2: assignments1_kelas02_DanarAditya

1. Choose a commercial chemical. Find its price as technical grade and pure, and give

analysis to the price gap.

Bahan kimia yang saya pilih adalah ammonium sulphate (NH4)2SO4. Pada

umumnya, amonium sulfat banyak digunakan sebagai pupuk untuk  memberikan unsur

hara nitrogen dan sulfur pada tanaman pertanian dan  perkebunan. Amonium sulfat

merupakan pupuk yang baik bagi tanaman padi,  tanaman jeruk, tumbuhan-tumbuhan

yang merambat, dan terutama dapat  digunakan untuk tanah yang mempunyai pH yang

tinggi.

Pupuk ini dikenal dengan nama zwavelzuure amoniak (ZA) dan sampai

sekarangpun masih banyak beredar di masyarakat. Umumnya berupa krital putih dan

hampir seluruhnya larut air.Kadang-kadang pupuk tersebut diberi warna (misalnya pink).

Kadar N sekitar 20-21% yang diperdagangkan umumnya mempunyai kemurnian sekitar

97%. Kadar asam bebasnya maksimum 0.4%. Sifat pupuk ini: larut air, dapat diserap oleh

koloid tanah, reaksi fisiologis masam, mempunyai daya mengusir Ca dari kompleks

jerapan, mudah menggumpal, tetapi dapat dihancurkan kembali, asam bebasnya kalau

terlalu tinggi dapat meracuni tanaman

 Adapun fungsi dari unsur hara nitrogen dan hara sulfur bagi tanaman yaitu

sebagai berikut :

a. unsur hara nitrogen

membuat tanaman menjadi lebih hijau, segar, dan banyak mengandung butir hijau

daun yang penting dalam fotosintetis.

mempercepat pertumbuhan tanaman (tinggi, jumlah anakan,  cabang, dan

sebagainya).

menambahkan kandungan protein hasil panen. 

b. unsur hara sulfur

membuat pembentukan butir hijau daun (chlorophyl), sehingga daun menjadi

lebih hijau.

menambahkan kandungan protein dan vitamin hasil panen.

Page 3: assignments1_kelas02_DanarAditya

berperan sebagai sintesa minyak yang berguna bagi proses pembuahan zat gula.

Di samping digunakan sebagai pupuk, amonium sulfat juga digunakan sebagai

nutrisi penambah kadar nitrogen dalam proses fermentasi, sebagai campuran cairan

pemadam kebakaran, penyamakan, makanan ternak, termasuk proses pembuatan

makanan (Hal. 726-728, Kirk-Othmer, 1994).

Dari data yang saya dapatkan harga untuk pupuk ammonium sulfat teknis adalah

26.000 rupiah/kg sedangkan harga pupuk ammonium sulfat analis adalah 871.000/kg.

Dalam proses untuk mendapatkan ammonium sulfat pada industri petrokimia

memerlukan proses yang rumit dan biaya yang tidak sedikit. Sehingga dalam

memurnikan ammonium sulfat hingga didapatkan ammonium sulfat analis memiliki

harga yang jauh berbeda dengan ammonium sulfat teknis.

2. Explain production process of the chemical in question no.1,find the separation process

used.

Berikut proses pembuatan ammonium sulfat analis pada industry petrokimia yaitu

pabrik pupuk ZA. Pabrik pupuk ZA menggunakan proses carbonation dan secara garis

besar dibagi menjadi :

Tahapan :

Page 4: assignments1_kelas02_DanarAditya

Carbonation

Peralatan utamanya adalah Carbonation Tower yang berfungsi untuk pembuatan

ammonium carbonat. Gas CO2 suhunya diturunkan didalam Chiller sisi Tube sedangkan

ammonia cair memasuki sisi Shell. Gas amoniak selanjutnya memasuki Carbonation

Tower yang sebelumnya telah dipanaskan lebih lanjut dengan ammonia superheater

sedangkan CO2 ditekan dengan compressor dan dimasukkan ke dalam Tower. Reaksi

yang terjadi :

Reaksi dan Penyerapan Gas

Peralatan utamanya adalah Reaction Vessel berpengaduk tempat bereaksinya ammonium

carbonat dengan Phosfor Gypsum membentuk Slurry dan Gas Scrubber menyerap gas

NH3 dan CO2 yang lolos di proses Carbonation. Reaksi yang terjadi :

Filtrasi (separasi)

Tahapan ini merupakan tahapan pemisahan atau separasi larutan ZA dengan padatan

kapur atau kapur yang masih terikut larutan dan akan diendapkan di bejana pengendap

kapur (Chalk Settler). Pada bagian ini terdapat primary filter dan secondary filter agar

didapatkan konsentrasi larutan ZA yang tinggi.

Netralisasi

Pada tahapan ini kelebihan NH3 dan ammonium carbonat akan dinetralkan dengan asam

sulfat menjadi ZA tambahan, sedangkan CO2 terlepas. Reaksi yang terjadi :

Page 5: assignments1_kelas02_DanarAditya

Evaporasi dan Kristalisasi

Peralatan utamanya adalah Evaporator Crystallyzer dengan fungsi menguapkan H2O dari

larutan ZA agar larutan menjadi pekat hingga terbentuk Kristal ammonium sulfat

sedangkan untuk memisahkan kristalnya digunakan Centrifuge.

Pengeringan, Pendinginan, dan Penampungan Produk

Ini merupakan tahapan akhir dari proses pembuatan ammonium sulfat dengan

menggunakan Rotary Dryer dan ditambah Anti Cracking.

Page 6: assignments1_kelas02_DanarAditya

Referensi :

http://www.phyedumedia.com/2013/05/katalog-harga-jual-bahan-kimia.html

http://digilib.its.ac.id/ITS-NonDegree-3100011044966-/17101/kinina-sulfat

http://www.sciencelab.com/msds.php?msdsId=9927078

http://caesarvery.blogspot.com/2013/06/proses-pembuatan-pupuk-za-ammonium.html

http://repository.usu.ac.id/bitstream/123456789/34655/4/Chapter%20II.pdf

http://toko.ilmukimia.org/p/daftar-bahan-kimia.html

http://www.sciencebuddies.org/science-fair-projects/project_ideas/Chem_Purchasing.shtml