journal

Upload: antonio-hernandez

Post on 09-Oct-2015

8 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

ilmiah

TRANSCRIPT

  • PENGARUH PENERAPAN STRATEGI BELAJAR AKTIF TIPE QUIZ TEAM YANG DIIRINGI DENGAN PEMBERIAN HANDOUT TERHADAP HASIL BELAJAR BIOLOGI

    SISWA KELAS X SMAN 5 SOLOK SELATAN

    Oleh : Resti Aulia Fitri 1, Nurhadi 1, dan M. Haviz 2

    1Program Studi Pendidikan Biologi STKIP PGRI Sumatera Barat 2STAIN Batu Sangkar

    ABSTRACT

    This reseach about the low result of biology learning outcomes, the average daily test high school Biology class X SMAN 5 South Solok still under KKM (Minimal mastery criteria) which have been set them. This reseach aimed to know the effect of the application of active learning strategies, accompanied by the type of Quiz Team giving handout to the results of biological studies. This type of research is randomized control group only design. The population in this reseach were all students of class X SMAN 5 South Solok. Samples were taken by using purposive sampling technique. Instrument used in this reseach is a test of student learning outcomes in the form of multiple choice questions as much as 30 points with reliability r11 = 0,98. The results showed the effect of the application of the type of active learning strategies on learning outcomes Quiz Team biology. It can be seen from the average results of biological studies at the experimental class average of 75.04 while the experimental class 66.00. After testing with the t-test where thitung = 3.18 and 1.67 which thitung>ttabel which means the hypothesis is accepted with 95% confidence that it can be concluded that the implementation strategy of active learning by the type of Quiz Team giving handout gives a positive effect on learning outcomes biology class X SMAN 5 South Solok.

    Key Words: quiz team, handout, learning outcomes

    PENDAHULUAN

    Pembelajaran merupakan aktifitas yang

    sangat penting dalam upaya peningkatan

    mutu pendidikan. Aktifitas yang dilakukan

    ini merupakan interaksi antara peserta didik

    dengan guru. Guru dalam konteks

    pendidikan mempunyai peranan yang besar

    dan strategis. Hal ini disebabkan guru

    berada di barisan terdepan dalam

    pelaksanaan proses pembelajaran.

    Proses pembelajaran bertujuan untuk

    merubah prilaku siswa sehingga tujuan

    pembelajaran tercapai. Sagala (2010:61)

    mengatakan bahwa pembelajaran

    merupakan proses komunikasi dua arah,

    mengajar dilakukan oleh pihak guru sebagai

    pendidik, sedangkan belajar dilakukan oleh

  • peserta didik atau murid. Komunikasi dua

    arah merupakan hubungan timbal balik yang

    diharapkan agar siswa aktif dalam proses

    pembelajaran sehingga mutu pendidikan

    meningkat dan pembelajaran tidak terpusat

    lagi pada guru. Hal ini didukung oleh

    Mursell (2008:8) yang mengatakan bahwa

    untuk menggorganisasi pelajaran tak selalu

    diperlukan seorang guru, akan tetapi dapat

    dilakukan oleh suatu kelompok atau oleh

    seorang yang melakukan belajar sendiri.

    Dalam upaya peningkatan mutu pendidikan,

    pemerintah telah melakukan berbagai cara

    diantaranya penyempurnaan kurikulum,

    perbaikan sistem pembelajaran dan

    peningkatan kualitas guru melalui

    pendidikan.Berbagai usaha yang telah

    dilakukan tetap saja belum memberikan

    hasil yang memuaskan.

    Berdasarkan observasi dan wawancara

    penulis kepada guru Biologi kelas X SMA N

    5 Solok Selatan, SMA N 5 Solok Selatan

    adalah SMA yang baru 7 tahun berdiri,

    kondisi infrastruktur sekolah sedang

    mengalami pembangunan, sekolah ini

    terletak di sekitar rumah penduduk dan

    berdampingan dengan sekolah MTs N,

    diantara sekolah dengan lingkungan luar

    sudah ada pagar pembatas, tetapi siswa

    masih bisa keluar masuk, di SMA ini guru

    biologi ada 2 orang, guru biologi yang satu

    sudah sertifikasi dan yang satunya lagi

    belum, dalam proses pembelajaran guru

    sudah menerapkan metode yang relevan

    dengan materi pada saat pembelajaran

    namun guru masih juga sering menggunakan

    metode ceramah. Permasalahan yang

    seringdi hadapi di kelas yaitu;1) sedikit

    siswa yang aktif menjawab pertanyaan yang

    di sampaikan oleh guru. 2) kerja sama antar

    siswa tidak ada atau cenderung individual 3)

    model pembelajaran yang di gunakan tidak

    bervariasi 4)banyak siswa yang mendapat

    nilai di bawah Kriteria Ketuntasan Minimum

    yang telah di tentukan oleh sekolah yaitu 70.

    Nilai rata-rata siswa kelas X di SMA N 5

    Solok Selatan pada tahun pelajaran

    2010/2011 pada materi filum dalam dunia

    hewan yaitu kelas X1 67,10, X2 65,68, X3 67,06, X4 65,93, X5 65,30.

    Untuk mengatasi permasalahan diatas, maka

    guru perlu menerapkan suatu strategi dalam

    pembelajaran biologi yang diharapkan siswa

    aktif dalam proses pembelajaran. Salah satu

    cara yang dapat dilakukan dalam

    pembelajaran biologi adalah dengan

    menerapkan pembelajaran aktif Tipe Quiz

    Team. Strategi belajar aktif tipe Quiz Team

    merupakan strategi pembelajaran dimana

    siswa bertanggung jawab menyiapkan kuis

    jawaban singkat, dan tim yang lain

  • menggunakan waktunya memeriksa catatan.

    Strategi pembelajaran aktif tipe Quiz Team

    ini menuntut siswa untuk bekerja sama,

    meningkatkan rasa bertanggung jawab siswa

    atas apa yang telah dipelajari dengan cara

    yang menyenangkan dan tidak mengancam

    siswa untuk takut.

    Handout adalah bahan tertulis yang

    disiapkan oleh seorang guru umtuk

    memperkaya pengetahuan peserta didik.

    Handout termasuk media cetakan yang

    meliputi bahan-bahan yang di sediakan

    diatas kertas untuk pengajaran dan informasi

    belajar. Dengan handout diharapakan

    peserta didik lebih mudah mencerna suatu

    materi dan merupakan bahan tertulis

    tambahan dapat memperkaya peserta didik

    dalam belajar untuk memcapai

    kompetisinya.

    Penerapan strategi pembelajaran aktif tipe

    Quiz Team diharapkan dapat meningkatkan

    pemahaman konsep biologi siswa serta

    pemberian handout siswa akan lebih mudah

    memahami dan mencerna materi pelajaran.

    Penelitian tentang upaya peningkatan hasil

    belajar siswa telah di lakukan oleh: 1. Eva

    Nurhayati (2007) yang berjudul pengaruh

    penggunaan metode belajar aktif quiz team

    terhadap minat belajar dan hasil belajar

    akuntansi siswa kelas X SMKN 3 Jepara

    tahun 2006/2007.

    2.Pelterida.(2011) yang berjudul Pengaruh

    Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif

    Tipe Group Investigation yang dilengkapi

    dengan LKS terhadap hasil belajar biologi

    siswa kelas VII SMPN 1 Tarusan.

    Berdasarkan hal itu, maka dilakukanlah

    penelitian tentang Pengaruh Penerapan

    Strategi Belajar Aktif Tipe Quiz Team Yang

    Diiringi Pemberian handout Terhadap Hasil

    Belajar Biologi Siswa Kelas X SMAN 5

    Solok Selatan .

    METODE PENELITIAN

    Jenis penelitian ini adalah penelitian

    eksperimen Rancangan penelitian yang

    digunakan dalam penelitian ini adalah

    Randomized Control Group Only Design .

    Dalam penelitian ini diambil dua kelas

    sampel. Dalam pengambilan sampel, teknik

    sampling yang digunakan adalah purposive

    sampling Penelitian ini telah dilaksanakan

    pada tanggal 10 Mei- 7 Juni di Kelas X

    tahun pelajaran 2011/2012 di SMA N 5

    Solok Selatan.

    Prosedur penelitian terdiri atas tiga yaitu :

    1.Tahap persiapan yaitu menentukan jadwal

    penelitian dan mempersiapkan surat

    penelitian, menentukan kelas sampel,

  • mempersiapkan RPP, memper-siapkan

    lembaran evaluasi, menentukan kelas

    sampel, Menyusun kisi-kisi soal tes uji

    coba, mempersiapkan soal uji coba,

    menguji coba soal dan mempersiapkan

    soal tes akhir.

    2. Tahap pelaksanaan terdiri dari Pendahulu-

    an meliputi apersepsi, prasyarat, motivasi

    dan menyapaikan tujuan pembelajaran.

    Kegiatan inti terdiri dari Guru membagi

    siswa menjadi 3 kelompok yang tiap-tiap

    kelompok berjumlah 10 orang. Guru

    membagikan handout dan

    mempersilahkan siswa untuk berdiskusi

    dalam timnya masing-masing yang sudah

    di tentukan. Guru mendampingi siswa

    yang berdiskusi dan membantu tim yang

    mengalami kesulitan dalam memahami

    materi pelajaran Setiap tim

    mempersiapkan kuis singkat yang di

    ujikan kepada tim lain. Melakukan

    pelontaran pertanyaan pada setiap tim

    secara bergiliran sampai semua tim

    selesai.Setelah kuis selesai poin setiap

    tim di kumpulkan untuk mengetahui

    pemenang dalam kuis dan diberikan

    hadiah. penutupnya Guru bersama siswa

    menyimpulkan pelajaran yang telah

    dipelajari dan Guru menyuruh siswa

    untuk duduk di bangku masing-masing,

    setelah itu guru memberikan kuis pada

    akhir proses belajar mengajar.

    3. Tahap akhir dilakukan tes untuk melihat

    hasil belajar biologi pada kedua sampel.

    Data yang diperoleh dianalisis dengan

    melakukan uji normalitas, uji

    homogenitas dan selanjutnya dilakukan

    uji hipotesis.

    HASIL DAN PEMBAHASAN

    Hasil penelitian tentang Pengaruh Penerapan

    Strategi Belajar Aktif Tipe Quiz Team Yang

    Diiringi Pemberian handout Terhadap Hasil

    Belajar Biologi Siswa Kelas X SMAN 5

    Solok Selatan berupa nilai tes akhir yang

    diberikan pada kelas sampel berupa soal

    pilihan ganda sebanyak 30 butir, yang

    diikuti kelas eksperimen dan kelas kontrol di

    tampilkan pada tabel berikut ini:

    tabel uji statistik

    N

    o

    Paramet

    er

    Kelas Ket

    Eksperi

    men

    Kontr

    ol

    1. Rata-

    rata nilai

    X1=

    75,04

    X2=

    66,0

    X1>X2

    2. Hasil uji

    normalit

    as

    Lo=0,08

    4

    Lt=

    0,151

    Lo=0,

    147

    Lt=

    0,156

    Berdis

    tribusi

    normal

    3. Hasil uji

    homoge

    Fh=1,58

    Ft = 2,2

    Varian

    homog

  • nitas en

    FhTt

    Berdasarkan hasil analisis data, setelah

    dilakukan uji-t didapatkan thitung >ttabel, dengan

    demikian hipotesis diterima, ini

    membuktikan bahwa terdapat pengaruh

    Penerapan Strategi Belajar Aktif Tipe Quiz

    Team Yang Diiringi Pemberian handout

    Terhadap Hasil Belajar Biologi Siswa Kelas

    X SMAN 5 Solok Selatan. Hal ini

    disebabkan penggunaan strategi

    pembelajaran aktif tipe Quiz Team dapat

    membuat siswa memiliki rasa tanggung

    jawab dan meningkat keaktifan siswa,

    karena model ini menerapkan suatu

    permainan akademis yang menarik sehingga

    dapat menghidupkan suasana dan

    mengaktifkan siswa untuk bertanya ataupun

    menjawab.

    Proses pembelajaran yang menggunakan

    strategi tipe Quiz Team jtmenjadikan siswa

    saling bekerja sama dan bertanggung jawab.

    Rasa tanggung jawab yang dimiliki siswa

    dapat membuat siswa lebih meningkatkan

    pemahaman dalam belajar sehingga tujuan

    pembelajaran tercapai. Strategi belajar aktif

    tipe Quiz Team menerapkan suatu

    pertandingan akademis sehingga tercipta

    kompetisi antar kelompok , para siswa akan

    senantiasa berusaha belajar dengan motivasi

    yang tinggi dalam pertandingan. Menurut

    Sardiman (2009) persaingan atau kompetisi

    dapat digunakan sebagai alat motivasi untuk

    mendorong belajar siswa.

    Proses pembelajaran aktif tipe Quiz Team

    diakhir pembelajarannya akan ada

    pemenang dan diberi penghargaan

    kelompok. Penghargaan kelompok menurut

    Sunhaji ( 2009:25) usaha dan prestasi serta

    sikap dan perilaku siswa yang sesuai dengan

    kultur sekolah perlu mendapat pengakuan

    dan penghargaan yang pantas. Penghargaan

    yang pantas merupakan suatu kebanggaan

    bagi kelompok yang memenangkan

    permainan.

    Dari penelitian ini diketahui bahwa

    keberhasilan dari penerapan strategi belajar

    aktif tipe Quiz Team yang diiringi

    pemberian handout disebabkan oleh : (1)

    siswa dibagi kedalam 3 kelompok besar

    sehingga siswa bisa saling bertukar pendapat

    dan berdiskusi dengan dalam satu kelompok,

    (2) dengan adanya handout maka siswa akan

    lebih gampang untuk menguasai materi

    pembelajaran. Menurut Majid (2008:175)

    handout adalah bahan tertulis yang

    disiapkan oleh seorang guru untuk

  • memperkaya pengetahuan pesrta didik (3)

    permainan akademik dilakukan oleh guru

    dan siswa sehingga tujuan pembelajaran

    tercapai dan dapat melatih siswa untuk

    berkompetisi secara sehat, menghargai

    pendapat teman-temanya ketika sedang

    melakukan quiz dalam berkompetisi untuk

    menentukan pemenang dalam kerja

    kelompoknya serta mendapatkan simpati

    terhadap usaha yang telah dilakukan dalam

    quiz tersebut. Hal ini di dukung oleh Sumadi

    (2004:237) adanya keinginan untuk

    mendapatkan simpati dari orang tua, guru,

    dan teman-teman.

    Sedangkan pada kelas kontrol yang

    menggunakan pembelajaran konvensional

    dengan menggunakan metode ceramah dan

    diiringi pemberian handout, hasil yang

    diperoleh kurang bagus dikarenakan siswa

    kurang serius dalam belajar, ketidakseriusan

    siswa ini dapat disebabkan karena siswa

    kurang tertarik untuk menjalani proses

    pembelajaran karena masih menggunakan

    metode yang lama dan juga dikarenakan

    siswa merasa tidak ada kompetisi sehingga

    membuat mereka kurang bersemangat, dan

    sukar mengontrol siswa untuk mengajukan

    pertanyaan yang sesuai dengan tujuan

    pembelajaran, karena pembelajaran akan

    berhasil apabila tujuan pembelajaran

    tercapai. Hal ini didukung oleh Sunhaji

    (2009:25) tujuan-tujuan pembelajaran

    menjadi titik tumpu tingkah laku

    instruksional.

    KESIMPULAN

    Berdasarkan hasil penelitian, maka dapat

    disimpulkan bahwa terdapat pengaruh

    penerapan strategi pembelajaran aktif tipe

    Quiz Team yang diiringi pemberian handout

    terhadap hasil belajar biologi.

    DAFTAR PUSTAKA

    Majid, Abdul. 2008. Perencanaan

    pembelajaran. Remaja Rosdakarya:

    Bandung.

    Mursell. 2008. Mengajar dengan Sukses.

    Jakarta: Bumi Aksara

    Sagala, Syaiful. 2010. Konsep Dan Makna

    Pembelajaran. Bandung: Alfabeta.

    Sardiman, 2009. Interaksi, Motivasi Belajar

    Mengajar. Jakarta: Grafindo.

    Sunhaji. 2009. Strategi Pembelajaran.

    Yogyakarta: Gravindo Litera Media